Rakor Dengan Gugus Tugas Reforma Agraria, Sachrul Bagi Sertifikat Tanah

Boltim, Terkini335 Dilihat

JEJAK.NEWS, BOLTIM- Sam Sachrul Mamonto, Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) hadir pada rapat koordinasi (Rakor) dengan gugus tugas Reforma Agraria di Hotel Sutan Raja Kotamobagu pada Senin, 21/06/21 dan sekaligus membuka acara tersebut dengan resmi.

kegiatan ini dimaksudkan untuk membicarakan sekaligus menyelesaikan konflik agraria yang ada di tengah masyarakat dan juga redistribusi lahan sesuai dengan perpres 86, sebab sekitar setengah juta hektar tanah di Indonesia kini sedang dalam konflik.

“Saat ini di Boltim sendiri masih banyak yang berkonflik soal batas, dengan adanya program ini insya allah akan tuntas semua,” ungkap Sachrul dalam sambutannya.

Baca Juga: Sachrul Tekankan Kualitas SDM Pengelolaan Keuangan Untuk Efesiensi Anggaran 

Selanjutnya beliau mengatakan tujuan reformasi agraria dapat terlaksana dengan baik sesuai dengan rencana dan target pemerintah yang nantinya sampai dengan tahun 2024 seluruh masyarakat telah mendapatkan sertifikat.

“Saya berharap permasalahan tanah di Boltim dapat teratasi dengan baik, untuk mempercepat program pembangunan dan pertumbuhan ekonomi,” lanjut Bupati.

“Bagi penerima sertifikat tanah saya berharap untuk memanfaatkan tanah dengan optimal sesuai RT/RW, dan dapat dijadikan sebagai agunan untuk mendapatkan modal usaha,” demikian bupati berharap.

Edmon Mamonto Berhasil Jadi Ketua PWI Boltim Lewat Konferensi Ke III

Selesai membuka acara dengan resmi bupati memfasilitasi penyerahan surat pelepasan hak dari PT. Ranomuut kepada Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur untuk keperluan pembangunan Masjid Raya dan perkantoran.

Rekomendasi penyerahan lahan untuk penerima manfaat tersebut adalah Kodim, Polres, Kejaksaan, BPS, KPU, Bawaslu, Kementerian Agama dan Pengadilan Agama serta pembagian secara simbolik 1000 sertifikat untuk masyarakat boltim.

Gugus tugas tiap daerah dipimpin oleh kepala daerah secara berjenjang dari Bupati/walikota setempat, Gubernur dan seterusnya hingga Presiden.(abo).

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 komentar