Bupati Boltim Akan Lakukan Lelang Jabatan Untuk Seluruh SKPD

Boltim265 Dilihat

JEJAK.NEWS, BOLTIM- Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), dibawah kepemimpinan Bupati Sam Sachrul Mamonto S.Sos dan Wakil Bupati Oskar Manoppo  (SSM-OPPO), rencananya akan melakukan seleksi terbuka atau lelang jabatan eselon dua dalam waktu dekat.

Hal tersebut, diungkapkan oleh Bupati Boltim kepada wartawan setelah menghadiri undangan paripurna istimewa HUT ke-13 Kotamobagu, di gedung DPRD, Senin 24/05/21. Lelang jabatan ini rencananya akan dilakukan secara menyeluruh.

Baca Juga: Seska Ervina Budiman Targetkan Peningkatan Kualitas PAUD Boltim 

“Semuanya, (Jabatan Eselon Dua SKPD Pemkab Boltim) akan dilelang,” ungkap Sachrul saat ditanya berapa jabatan SKPD yang dilakukan seleksi terbuka.

Beliau menjelaskan bahwa saat ini Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia sudah mengirimkan surat ke Kemendagri untuk meminta izin terkait pelaksanaan seleksi terbuka atau job fit jabatan eselon dua.

Baca Juga: Rencanakan Lomba Mengaji di Lingkungan Pemkab, Bupati: Pemenang Bisa Dapat Promosi Jabatan 

“Dalam waktu dekat akan digelar seleksi terbuka. Dimana, surat pertama terkait seleksi terbuka yang dikirim ke Kemendagri telah disetujui, dan akan segera ditindaklanjuti dengan surat kedua. Jika sudah semua maka akan dilaksanakan seleksi terbuka,” lanjut Sachrul.

Adapun soal lelang jabatan tersebut, mereka yang akan mengikuti lelang akan dinilai secara objektif sesuai kriteria yang diinginkan Bupati Boltim dan Wakil Bupati, dengan penilaian secara objektif kepada pejabat SKPD.

“Intinya harus cerdas, punya visi misi, dan integritas paling utama dan harus mampu. Serta loyalitas tegak lurus itu syarat wajib,” pungkasnya.(*).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 komentar