Bupati Boltim Melakukan Ibadah Shalat Ied Serta Merayakan Hari Raya Qurban di Modayag

Advertorial40 Dilihat

 

BUPATI Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Sam Sachrul Mamonto, melaksanakan Shalat Ied berjamaah untuk merayakan hari raya Idul Adha 1442 Hijriah, di Masjid al-Hayatul Islam Desa Modayag II Kecamatan Modayag pada Rabu 20 Juli 2021.

Ritual ibadah tahunan umat Islam ini dijalankan dengan menerapkan protokol kesehatan dengan standar pencegahan Covid-19 yang ketat. Bersama dengan Bupati Boltim terlihat pula Kepala Departemen Agama Kabupaten Boltim Muh Makmur, beberapa Camat, Sagadi dan BPD serta masyarakat sekitar yang turut menjadi jamaah shalat Iedul Adha.

“Idul Adha dilaksanakan terkait dengan dua peristiwa besar yakni Haji dan kurban. Pada situasi saat ini, kedua peristiwa tersebut dilaksanakan di tengah Pandemi Covid-19 yang sampai saat ini belum mereda,” Ucap Makmur saat bertindak sebagai khatib.

Usai menjalankan ritual shalat Ied, Bupati Boltim Sam Sachrul Mamonto, langsung beranjak meninggalkan masjid menuju rumah kediaman beliau untuk mengantisipasi munculnya kerumunan warga yang ingin bertemu dengan beliau sebab masih dalam kondisi pandemi covid-19 yang semakin hari korbannya semakin bertambah.

Dalam melaksanakan ibadah tersebut bertindak sebagai Imam Shalat Idul Adha, Misila Kusu, sedangkan yang menjadi Khatib adalah H. Makmur dengan mengangkat tema balasan pahala bagi mereka yang mencapai tingkatan haji yang mabrur Ketika melakukan ibadah haji sesuai dengan syariat, serta balasan bagi orang yang tidak melakukan ibadah haji namun mampu untuk melaksanakannya.

ADVERTORIAL

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *