DPRD Kotamobagu Tinjau Langsung Seleksi Paskibraka Kotamobagu Tahun 2022

DEWAN Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Kotamobagu, melakukan peninjauan langsung pelaksanaan proses seleksi awal Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) pada 17 Agustus tahun 2022 mendatang, pada Senin, 07/03/22.

Rombongan tersebut dipimpin oleh Ketua Komisi III DPRD Kotamobagu, Royke Kasenda menuju lokasi seleksi paskibraka Kota Kotamobagu atas undangan dari Dinas Pemuda dan Olahraga sebagai pelaksana kegiatan tersebut.

Para peserta yang nantinya lulus melalui seleksi yang ketat akan disiapkan untuk pengibaran bendera pada tanggal 17 Agustus tahun 2022 untuk memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia yang selalu diperingati setiap tahun oleh Pemerintah dan Masyarakat dari sampai ke Daerah yang ada di Indonesia.

“Hari ini, diundang Dinas Pemuda dan Olahraga untuk memantau seleksi awal calon Paskibraka Kota Kotamobagu tahun 2022,” ujar Royke Kasenda kepada sejumlah awak media.

Dalam kegiatan itu, Royke Kasenda didampingi oleh anggota DPRD Kotamobagu lainnya antara lain drg, Abdul Haris Mongilong, MSi dan Hi Abas Limbalo yang dijemput langsung oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Marham Anas Tungkagi, SE.

Dalam proses awal seleksi tersebut terlihat sejumlah siswa dari perwakilan sejumlah Sekolah Menengah Umum (SMU) yang ada di Kotamobagu sedang melewati beberapa proses seleksi yang ditetapkan oleh panitia pelaksana rekrutmen untuk menjadi calon Paskibraka Kotamobagu angkatan tahun 2022.

Adapun mereka yang lulus dalam seleksi awal nantinya akan menjalani masa karantina untuk mendapatkan pelatihan dan pendidikan khusus dari panitia selama masa dan waktu yang telah ditentukan agar nanti ketikan pada saatnya mereka telah siap dan paham dengan tugas mereka masing-masing. (*)

ADVERTORIAL.

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *