Lomba Permainan Tradisional Sukses Digelar, Izra: Terima Kasih Semua Pihak Yang Terlibat

Boltim, Terkini185 Dilihat

JEJAK.NEWS, BOLTIM– Lomba permainan tradisional yang diselenggarakan Komite Nasional Indonesia (KNPI) Bolaang Mongondow Timur (Boltim), sukses digelar. Kegiatan itu dibuka Sekretaris Daerah, Sonny Waroka, Senin 18/07/22, di kantor bupati. 

Dalam event tersebut, ada dua jenis permainan tradisional yang dilombakan, yaitu Langkadan (egrang) dan Paki’ (gasing), ditambah dengan lomba mencukur kelapa yang dibuka untuk perwakilan Desa se-Boltim dan SKPD. 

Pelaksanaan lomba tersebut dalam rangka menyemarakkan peringatan HUT Kabupaten Boltim ke 14 yang jatuh pada 21 Juli 2022 nanti.

“Terima kasih kepada semua SKPD dan perwakilan Desa yang telah turut berpartisipasi dalam kegiatan ini, Terima kasih juga kepada Pemda Boltim atas support-nya sehingga kegiatan ini bisa terselenggara dan berjalan lancar sesuai yang kita harapkan bersama,” ucap Ketua DPD KNPI Boltim, Izra Haliantara Mamonto. 

Izra melanjutkan, dua jenis permainan tradisional itu dipilih oleh panitia yang ditunjuk KNPI untuk dilombakan sebagai bagian dari upaya untuk mengajak semua kalangan masyarakat, bahwa bertahun-tahun yang lalu banyak jenis permainan yang tak kalah seru dibanding permainan yang digandrungi generasi saat ini sehingga para generasi yang pernah bersentuhan dengan kedua permainan ini bisa bernostalgia kembali. 

“Kedepannya di tahun-tahun berikutnya, Insya Allah kita akan menggelar kembali acara seperti ini dengan lebih meriah lagi, karena ternyata antusias masyarakat sangat tinggi berdasarkan hasil hari ini,” tutupnya.

Untuk informasi pemenang pada lomba langkadan juara I adalah utusan Desa Molobog Barat, juara II Desa Purworejo Tengah dan juara III Desa Tutuyan III. 

Lomba Paki’, juara I adalah Puskesmas Nuangan, juara II Desa Bai’ B dan juara III Desa Bai’ A. Di lomba Mokayug Bango’, juara I adalah Desa Tangaton, juara II Desa Motongkad Utara, dan juara III Desa Bai’.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *