Buka Latsar CPNS Boltim, Bupati: Harus Bersyukur dan Jangan Pamer

Boltim, Terkini344 Dilihat

JEJAK.NEWS, BOLTIM– Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Bolaang Mongondow Timur (Boltim) resmi memulai Latihan Dasar (Latsar) untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) golongan II dan III angkatan 2019 di Yayasan Yadika Jl. AKD pada Senin, 11/07/22. 

Membuka acara tersebut dengan resmi Bupati Boltim Sam Sachrul Mamonto mengatakan bahwa latsar Ini adalah upaya pemerintah untuk membentuk karakter Aparatur Sipil Negara (ASN).  

“Menjadi ASN, harus menjadi contoh kepada masyarakat, dengan akhlak yang baik. Kalian lah yang menjalankan tugas negara sebagaimana mestinya,” kata Bupati.

Baca Juga: Bupati Bersama Keluarga Shalat Idul Adha di  Kotabunan, Ketua MUI Doakan Pemimpin Amanah  

“Disini kalian dituntut harus disiplin, tepat waktu. Disinilah mental kalian akan diuji, belajarlah taat mulai saat ini, siapa yang tidak taat tidak akan jadi pemimpin,” lanjutnya. 

Ia juga memberikan contoh saat ini ada ASN yang sedang terancam di Boltim karena menyebabkan masalah akibat tidak mengindahkan disiplin seorang ASN dan sekarang sedang berproses. 

“Hargailah apa yang telah diberikan oleh tuhan, ini adalah rezeki dari tuhan, karena dari puluhan ribu orang di boltim kalian lah yang mendapat kesempatan oleh tuhan untuk menjadi ASN,” pesan Bupati kepada peserta latsar.

Selanjutnya, ia juga memberikan penegasan kepada seluruh peserta latsar agar mencintai boltim ketika mereka nantinya dinyatakan lulus dalam latsar tersebut kemudian mengabdi untuk daerah. 

“Kalian adalah putra-putri boltim, maka cintailah boltim. Dengan mencintai boltim maka segala sumberdaya kalian akan didedikasikan untuk boltim,” ujar Bupati sembari meminta kepada peserta. 

Di akhir sambutannya beliau mendoakan agar sebagai peserta mereka selalu dalam keadaan sehat, agar tidak ada kendala selama diklatsar. Ia juga berpesan, agar jangan memamerkan sesuatu yang hanya didapatkan mereka (CPNS, red), agar tidak menyakiti orang lain.(abo).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *